Lapas Banyuasin Ikuti Rapat Pemenuhan Data Dukung Tindak Lanjut Percepatan Kinerja Melalui Indikator RB

sumber : Humas Lapas Banyuasin

Banyuasin, sipasba.com,- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuasin mengikuti Rapat Pembahasan Pemenuhan Data Dukung Tindak Lanjut Percepatan Kinerja Melalui Indikator Reformasi Birokrasi secara virtual, Senin (26/08/2024).

Bertempat di Ruang Rapat Lapas IIA Banyuasin, Kegiatan tersebut turut diikuti oleh Kepala Lapas Jhonny H Gultom beserta tim Reformasi Birokrasi Lapas Kelas IIA Banyuasin.

Kegiatan diawali dengan kata sambutan dari Kepala Bagian Program dan Humas pada Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Selatan Yulizar sekaligus membuka kegiatan rapat.

Dalam sambutannya Yulizar mengatakan bahwa kegiatan ini menjadi pedoman dalam memantau pelaksanaan reformasi birokrasi di unit kerja.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan pelaksanaan reformasi birokrasi yang berdampak pada masyarakat melalui pemenuhan data dukung berdasarkan matrik Reformasi Birokrasi yang telah disusun,” ungkapnya.

Kemudian acara dilanjutkan dengan pembahasan pemenuhan data dukung tindak lanjut percepatan kinerja melalui indikator Reformasi Birokrasi.

sumber : Humas Lapas Banyuasin
sumber : Humas Lapas Banyuasin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Lapas Kelas IIA Banyuasin

Open chat
1
Butuh Bantuan
Hallo,
Dengan layanan informasi Lapas Banyuasin