Kalapas Banyuasin Hadiri Upacara HUT Bhayangkara ke-78

sumber : Humas Lapas Banyuasin

Banyuasin, sipasba.com,- Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin Jhonny H Gultom diwakili oleh Kasi Binadik Ady Kusuma Wardana menghadiri Upacara dalam rangka memperingati hari bhayangkara ke-78 di halaman Mako Polres Banyuasin, Senin (1/7/24)

Upacara dipimpin langsung oleh AKBP Ferly Rosa Putra SIK selaku Kapolres Banyuasin. Hadir dalam kegiatan tersebut PJ Bupati Banyuasin H Hani Syopiar Rustam SH, Bpk Irian Setiawan selaku Ketua DPRD Kab Banyuasin, Kajari Banyuasin, Dandim 0430 Banyuasin, Ka Lapas kelas II Banyuasin, Ka Lapar Narkotika Sukomoro, Ketua Pengadilan Negeri Banyuasin

Dan dihadiri juga oleh Danyon Zikon KJ/12, Danyon Arhanud, Ketua Pengadilan Agama Banyuasin, Ketua Kementrian Agama Banyuasin, Kepala Kantor BPN Banyuasin, Kepala BPS Banyuasin, Sekda Banyuasin, PJU Polres Banyuasin dan Ibu Ketua Bhayangkari Banyuasin Ny. Windya Ferly Rosa Putra beserta anggota bhayangkari cabang banyuasin

Hari Bhayangkara ke-78 Tahun ini bertema “Polri presisi mendukung percepatan transpormasi Ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia Emas”. Upacara diawali dengan pemeriksaan pasukan dan dilanjutkan dengan pengucapan Tribata dan diakhiri dengan pertunjukan Polisi Cilik Polres Banyuasin.

Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin Jhonny H Gultom melalui Kasi Binadik Ady Kusuma Wardana berharap, semoga di momen Hari Bhayangkara ke-78 ini Polri dan jajaran Polres Banyuasin khususnya dapat semakin meningkatkan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat terutama di wilayah Kabupaten Banyuasin.

“Semoga di usia ke-78 Tahun ini, Polri semakin Presisi dalam mengayomi masyarakat, serta sinergi dengan Aparat Penegak Hukum lainnya semakin harmonis dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat,” harapnya.

Usai pelaksanaan upacara, kegiatan dilanjutkan dengan syukuran hari bhayangkara. Kegiatan diisi dengan pemotongan tumpeng serta pemberian hadiah lomba dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78.

sumber : Humas Lapas Banyuasin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Lapas Kelas IIA Banyuasin

Open chat
1
Butuh Bantuan
Hallo,
Dengan layanan informasi Lapas Banyuasin