Banyuasin, sipasba.com,- Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuasin Kemenkumham Sumsel diwakili oleh Kasi Bimbingan Narapidana dan Anak Didik (Binadik) Ady Kusuma Wardana menghadiri kegiatan penandatanganan MoU Lintas instansi Launching Aplikasi Inovasi dan Istbat Nikah Terpadu pada Pengadilan Agama Pangkalan Balai, Kamis (14/09/2023).
Kegiatan digelar di Graha Sedulang Setudung Pangkalan Balai dan dihadiri oleh Bupati Banyuasin Askolani serta jajaran Forkompida Kabupaten Banyuasin.
Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin melalui Kasi Binadik Ady Kusuma mengatakan dirinya mengapresiasi inovasi yang dibuat oleh Pengadilan Agama tersebut, menurutnya dengan adanya nota kesepahaman tentang sidang istbat nikah terpadu akan membantu masyarakat dalam memperoleh hak atas akta perkawinan, buku nikah dan akta kelahiran yang dilakukan dengan sederhana, cepat dan biaya ringan.
“Melalui MoU ini Lapas Kelas IIA Banyuasin yang berada di bawah Kementerian Hukum dan HAM mendukung program ini sebagai bentuk komitmen pemerintah untuk menjaga, melindungi dan mengayomi masyarakat mengingat kerjasama ini sangat penting untuk memudahkan masyarakat dalam mendapatkan hak identitas hukum,” jelasnya.